15-9-2018 S1 MANAJEMEN STIE MUHAMMADIYAH CILACAP
Abstract
ABSTRAKSI
Widodo, 2018 Program Studi Manajemen–Strata 1, Sekolah Tinggi
Ilmu Ekonomi Muhammadiyah Cilacap, Penelitian ini berjudul “Pengaruh
Kualitas Layanan dan Kepercayaan terhadap Kepuasan Nasabah pada KSP Bhina
Raharja Majenang. Pembimbing (1) Zamroni, SE, M.Si, Pembimbing (2) Muslim
Fikri, SE, M.Si.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk menganalisis secara parsial
pengaruh kualitas layanan dan kepercayaan terhadap kepuasan nasabah,
menganalisis secara bersama-sama pengaruh kualitas pelayanan dan kepercayaan
terhadap kepuasan nasabah, dan menganalisis variabel yang berpengaruh dominan
terhadap kepuasan nasabah pada KSP Bhina Raharja Majenang.
Sampel yang digunakan adalah sampel populasi yaitu sebanyak 90
orang. Instrument penelitian menggunakan kuesioner yang disusun dalam skala 1-
5, skor 1 untuk tanggapan sangat tidak setuju dan skor 5 untuk tanggapan sangat
setuju. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis
berganda.
Hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini adalah : (1) Variabel
kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah. (2) Variabel
kepercayaan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah. (3) Variabel
kualitas layanan dan kepercayaan secara simultan (bersama-sama) berpengaruh
signifikan terhadap kepuasan nasabah.
Untuk mengetahui besarnya pengaruh kualitas layanan dan
kepercayaan terhadap kepuasan nasabah pada KSP Bhina Raharja Majenang,
maka digunakan analisis regresi linier berganda. Untuk menguji pengaruh secara
simultan digunakan Uji F dengan derajat kebebasan (df)=k dan (n-k-2) dengan
tingkat keyakinan 5% (α=0,05).
Berdasarkan hasil Uji T variabel kualitas layanan diperoleh nilai thitung
> ttabel yaitu 6,191>1,990 hipotesis diterima. Variabel kepercayaan diperoleh nilai
thitung